Aplikasi Pertokoan "MiniMart"

Aplikasi Pertokoan "MiniMart"


# Pengantar :
Aplikasi pertokoan ini saya buat untuk kebutuhan toko saya sendiri dan bertujuan untuk memudahkan saya sebagai pemilik toko untuk mengecek stok barang yang telah kurang atau habis.

Dari segi fitur, aplikasi ini sangat sederhana karena hanya memiliki 3 fungsi pokok, yaitu mendata barang, subjek, dan transaksi dalam sebuah toko.

Aplikasi ini saya bagikan secara gratis sepenuhnya (full versi, tanpa masa trial, tidak berbayar, dan bersifat open-source) dengan harapan agar dapat membantu para pelaku UMKM untuk dapat lebih berkembang dan bersaing dengan usaha besar lainnya.

Saya berterima kasih untuk kemudahan yang diberikan oleh Bapak Fajar selaku pemilik blog ini kepada saya untuk menulis artikel-artikel saya di blognya, khususnya pada proyek rumahan. Saya berharap bahwa artikel-artikel saya dapat memberi manfaat bagi orang lain.

Untuk pertanyaan mengenai aplikasi ini (kalau ada bug atau hal yang tidak dimengerti), silahkan mengirim pertanyaan tersebut ke alamat email yang saya cantumkan di halaman blog ini. Akhir kata, semoga aplikasi ini dapat bermanfaat bagi usaha anda.


# Pengembang Aplikasi Pertokoan "MiniMart":
KK-Software (Makassar, Indonesia) (^ o ^).


# Kontak & Website :
helloyud@gmail.com (bagi yang ingin bertanya dapat mengirim ke alamat e-mail ini)
http://helloyud.blogspot.co.id/2016/12/aplikasi-pertokoan-minimart.html


# Lisensi :
Aplikasi ini gratis sepenuhnya & bersifat open source. Anda dapat me-"modifikasi ulang program ini", dan mendistribusikan hasil "modifikasi ulang program ini" yang telah anda buat secara bebas tanpa perlu memperoleh ijin dari pengembangnya.


# Download Aplikasi Pertokoan "MiniMart" di sini :


# Download Aplikasi Pendukung :
Aplikasi "MiniMart" membutuhkan 2 aplikasi pendukung dalam beroperasi, yaitu:
  • Java Runtime Environment (JRE) minimal versi 7.
  • Database server MySQL minimal versi 5.5.
Anda dapat mendownload kedua aplikasi ini secara langsung di sini:
Silahkan install kedua aplikasi tersebut (JRE & XAMPP) sebelum mulai menggunakan aplikasi "MiniMart". Sebagai catatan, XAMPP adalah sebuah program yang berisikan Apache, MySQL, PHP, dan PHPMyAdmin.

Pada sistem operasi Windows, service MySQL dapat dijalankan dengan cara :
  • Jalankan 'XAMPP Control Panel' melalui 'Start Menu - XAMPP - XAMPP Control Panel (klik kanan dan 'Run As Administrator')'.
  • Navigasikan kursor ke 'Notification Area' yang ada di 'Task Bar', lalu klik kanan icon 'XAMPP', kemudian pilih 'MySQL - Start'.


# Fitur-Fitur Aplikasi Pertokoan "MiniMart":
  • ---- Barang ----
  • Pendataan barang : ket. umum (harga beli dan jual, stok, stok minimal, keterangan tambahan), daftar gambar, dan daftar suplier.
  • Pencetakan laporan barang dan katalog gambar barang.
  • Pencetakan label barang : barcode dan price tag.
  • ---- Subjek ----
  • Pendataan subjek : daftar alamat, daftar kontak, dan daftar barang yg di-suply.
  • Pencetakan laporan subjek.
  • ---- Transaksi ----
  • Pendataan transaksi : ket. umum (tanggal, subjek, sales, lama kredit), daftar barang masuk, daftar barang keluar, dan daftar pembayaran kredit.
  • Mendukung penginputan dari peralatan barcode & pencetakan nota pada saat melakukan transaksi.
  • Pencetakan laporan transaksi.
  • ---- User ----
  • Mendukung multi user dan pengaturan hak akses utk masing-masing user, contohnya pemilik toko dapat menginput segala jenis data sedangkan kasir hanya dapat menginput data transaksi saja.
  • ---- Backup Data ----
  • Mendukung kebutuhan backup dan restore data dari file.
  • ---- Lainnya ----
  • Mendukung multi akses (aplikasi dapat digunakan pada beberapa komputer di suatu saat secara bersamaan).


# Screen shoot Aplikasi Pertokoan "Mini Mart":

---- Form Utama ----

aplikasi pertokoan gratis

---- User ----

aplikasi pertokoan gratis

aplikasi pertokoan gratis

---- Database ----



---- Setting Print ----

aplikasi pertokoan gratis

---- Barang ----

aplikasi pertokoan gratis

aplikasi pertokoan gratis

aplikasi pertokoan gratis






---- Laporan Barang ----



---- Subjek ----

aplikasi pertokoan gratis









---- Laporan Subjek ----



---- Jenis Transaksi (Didefenisikan Sendiri) ----



---- Transaksi ----


---- Input Transaksi Baru ----

aplikasi pertokoan gratis

---- Lihat Transaksi ----

aplikasi pertokoan gratis


aplikasi pertokoan gratis

download aplikasi pertokoan gratis

download aplikasi pertokoan gratis

---- Laporan Transaksi ----

download aplikasi pertokoan gratis

download aplikasi pertokoan gratis

---- Kustom Query (update Juli 2017) ----

download aplikasi pertokoan gratis

download aplikasi pertokoan gratis

aplikasi untuk pertokoan dan usaha kecil

---- Cetak Label (update Juli 2017) ----

download aplikasi pertokoan gratis

download aplikasi pertokoan gratis

aplikasi untuk pertokoan dan usaha kecil


# Video Tutorial Penggunaan Aplikasi Pertokoan "MiniMart" :

---- Pendahuluan ----



---- Barang ----



---- Subjek ----



---- Tambah Transaksi ----



---- Lihat Transaksi ----



---- User ----





Penutup Dari Blog Ibuani

Semoga aplikasi pertokoan MiniMart bisa berguna untuk membantu pengembangan usaha rumahan anda

Sebelumnya penulis dan pengembang aplikasi pertokoan MiniMart ini juga pernah berkontribusi menulis di blog ini pada label proyek rumahan, yaitu Panduan Pemasangan Kabel Pada Stop Kontak (Dengan Gambar Step By Step).
Semoga bermanfaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mudah Share Lokasi Rumah Saat tidak Berada di Rumah

Jadwal Layanan Kesehatan di Puskesmas

Cara Mengurus Surat Keterangan Pindah Datang Yogyakarta dan Prosedur Pindah Jiwa Antar Kota/Kabupaten